Panduan cara root hp samsung galaxy young y s5360 yang akan saya share kali ini adalah panduan step by step cara rooting hp android dengan mudah tanpa menggunakan pc. Samsung sendiri adalah perusahaan yang meluncurkan smartphone berbasis android dengan harga murah. Samsung Galaxy Y S5360 salah satu nyaa, dengan harga murah smartphone ini dilengkapi dengan kamera 2 MP, Android 2.3, 832 MHZ Prosseesor dan layar display 3" bertipe capasitive.
Dengan harga nya yang murah tentu saja Samsung Galaxy Y S5360 memiliki fitur yang masih rendah. Untuk itu, untuk mendongkrak performa dari hp samsung galaxy y kita perlu untuk nge root hp ini. Rooting Sendiri sangat beresiko jika anda belum pernah melakukan nya, namun apabila anda melakukan nya dengan teliti dan hati hati dengan membaca panduan cara root dengan benar, paka proses root hp samsung galaxy y s 5360 akan aman dan dijamin berhasil. Menurut saya, root menjadi hal yang wajib untuk smartphone ber spek rendah dengan tujuan untuk mendapat kan fitur tambahan. Untuk itu mari kita mulai saja panduan langkah langkah cara root hp samsung galaxy y young s5360.
Hal - hal yang perlu diperhatikan sebelum Root
- Yakinkan bahwa battery terisi setidaknya minimal 60% atau lebih. hal ini bertujuan untuk menghindari crash dan macet saat proses root berlangsung.
- Backup data data yang menurut anda penting (foto, gambar, contact, dll) untuk menghindari terjadinya data yang terhapus.
- Tutup semua aplikasi yang berjalan di background (khusus nya antivirus dan battery utility di close di task manager untuk lebih aman)
- Aktifkan USB debbugging
- Berdoa berharap hal buruk tidak terjadi :D :P
Cara Root hp Samsung Galaxy Y S 5360
- Download Root Package nya disini
- Jika anda download lewat komputer, sambungkan hp samsung galaxy y s5360 anda ke komputer. Pindahkan file yang di download ke dalam memory card dan di taruh diluar, tidak usah dimasukan ke dalam folder karena akan menyusahkan. File zip yang tadi di download tidak perlu di ekstrak.
- Matikan Hp dan hidupkan kembali untuk masuk ke Recovery Mode, Caranya tekan dan tahan tombol Volume up, home dan power secara bersamaan.
- Ketika anda sudah masuk ke recovery mode, Cari dan pilih Update.zip (file yang tadi di download) Gunakan volume up dan volume down untuk naik dan turun, dan tombol home untuk memilih opsi.
- Setelah memilih update.zip tunggu beberapa saat sampai proses selesai, kira kira 10-15 menitan.
- Setelah proses root selesai, hp samsung galaxy y anda akan otomatis restart dan taraaaaaaaa. Samsung galaxy young y S5360 anda telah berhasil di root.
Sekarang anda dapat menambah aplikasi tanpa batas ssemau anda bahkan anda bisa menginstall Custom ROM atau Cyanogen Mode.
Catatan : Saya tidak bertanggung jawab atas kerusakan atau apapun itu, Resiko ditanggung sendiri.
Baca : Cara Unroot HP Samsung Galaxy Young S5360
Sekian dulu share dari saya, jika anda mempraktekan cara root hp samsung galaxy y s5360 dengan benar insyaallh aman, Selamat mencoba dan semoga berhasil. Salam
Post a Comment for "Cara Root HP Samsung Galaxy Young Y S5360 tanpa pc"