6 Smartphone Android Terbaik Harga Murah Dibawah 2 Juta

smartphone android di kisaran harga dibawah 2 juta. Setiap tahun perusahaan perusahaan smartphone berbasis android terus berinovasi. Inovasi yang mereka lakukan pun tidak tanggung tanggung. Pabrikan ternama sepertei samsung, LG, HTC, SONY, Lenovo dan merk lain terus bersaing secara ketat dengan menawarkan produk smartphone android mereka dengan kualitas terbaik namun dengan harga murah dan terjangkau. Kecanggihan Fitur dan teknologi terbaru yang diterapkan di smartphone android menjadi daya tarik bagi para pengguna smartphone android, Akan tetapi tidak semua orang pengguna smartphone android saklek pada hal ini, harga yang murah dan fitur terbaik menjadi salah satu pilihan. Kebanyakan orang mencari smartphone android di kisaran harga dibawah 2 juta. Karena menurut saya sendiri, android dengan harga dibawah 2 juta sudah memiliki fitur dan kemampuan yang baik akan tetapi harga juga pas di kantong tidak terlalu mahal. Dengan smartphone android harga dibawah 2 juta kita sudah bisa mendapatkan fitur antara lain camera yang mumpuni, fingerprint sensor, design anti air, kapasitas memory yang lumayan besar, display yang bagus, proccesor yang sudah lumayan mumpuni dan masih banyak lagi lain nya.  


Disini saya akan kasih sedikit review tentang smartphone android terbaik dengan harga dibawah 2 juta.
Telah kita ketahui bersama, bahwa perkembangan smartphone sangat cepat, fluktuasi perubahan harga nya pun mengikuti cepatnya release smartphone android terbaru. Berikut 6 diantara yang terbaik menurut ngadimin.

1. MOTO G (Generasi Kedua)
 Moto G terbaru memiliki layar 5" (1280 x720 Pixels) dengan fitur display corning gorilla glass sebagai pelindung nya dan juga di lengkapi dengan proccesor berkecepatan 1.2 Ghz quad-core Qualcomm Snapdragon 400, Adreno 305 GPU dan Ram berkapasitas 1GB. Moto G menggunakan Android kitkat. Selai itu fitur camera 8Mp dan 2 Mp dengan batery 2070mAh

2. Asus Zenfone 5
ASUS Zenfone 5 dengan layar 5 " dengan tipe layar capacitive dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3. Prossesor nya menggunakan dual-core intel atom 1.6Ghz dengan dukungan RAM 1GB. Asus zenfone 5 menggunakan system android 4.3 jelly bean. Camera sudah sangat bagus yaitu 8MP dan 2MP untuk kamera depan. selain itu kapasitas batery hingga 2110mAh dan kapasitas memory internal hingga 8gb yang bisa di tambah lagi.

3. Moto E
Moto E memiliki display 4.3 " dengan resolusi 960x540 qHD. Prosesor yang digunakan nya yaitu Qualcomm Snapdragon 200 dual core 1.2 Ghz yang   yang didukung RAM 1GB. Kapasitas memory internal y ang cukup besar yaitu 4GB -32GB memory card. Kamera dari smartphone ini 5MP tanpa flash dan juga dilengkapi dengan kamera depan.

4. Asus Zenfone 4
Asus Zenfone 4 menggunkan layar 4 " dengan tipe layar IPS dengan resolusi 800x480 Pixels (WVGA) Dan didukung dengan prosesor Dual core Intel Atom Proccesor 1.2Ghz dengan dukungan ram 1GB.Asus Zenfone 4 menggunakan system operasi android 4.3 jelly bean yang bisa di upgrade ke android kitkat. Kamera 5MP dan memory internal 8GB menjadi fitur tambahan untuk smartphone ini.

5. Moto G ( Generasi Pertama)
Layar 4.5" Pada Moto G 1st gen dengan resolusi 1280x720p memiliki kualitas high definition display dan penggunaan sistem operasi Android 4.4 Kitkat. Selain itu Prosesor QuadCore Snapdragon dengan dukungan Ram 1 GB ditawarkan smartphone ini. kapasitas Batery 2070mAH dan kamera 5MP menjadi pelengkap fitur android murah dengan kpasitas memory 8GB-16GB.

6. Sony Xperia M
Design elegant dengan layar 4.0" WVGA dan dukungan prosesor dual core Qualcomm Snapdragon S4 dan Ram 1GB, Penggunaan Android Jelly bean 4.3 dengan memory internal hingga 4GB. Kamera depan dan belakang 5MP dan VGA camer untuk kamera depan.
Demikian review smartphone android terbaik harga murah dibawah 2 juta. Sesuaikan budget anda dan juga pertimbangkan fitur dan speck sebelum membeli smartphone android agar tidak menyesal belakangan.

Semoga bermanfaat. Salam

Post a Comment for "6 Smartphone Android Terbaik Harga Murah Dibawah 2 Juta"